5 Fakta Manfaat Ratus yang Perlu Kamu Ketahui

March 3, 2024

Pernah dengar treatment ratus vagina? Perawatan organ intim wanita ini populer di dunia kecantikan, khususnya spa. Perawatan tradisional ini dilakukan oleh para wanita yang akan segera menikah, yang diklaim mampu mengencangkan dan memberikan aroma yang harum.
Ratus vagina atau dikenal juga dengan_ V_-steaming adalah praktik alternatif untuk perawatan organ intim wanita. Perawatan tradisional ini dilakukan dengan cara duduk di atas panci yang berisi campuran ramuan herbal atau minyak esensial yang kemudian diuapkan.
Proses ini diyakini dapat memberikan manfaat kesehatan bagi organ intim wanita seperti membersihkan dan merawat organ intim, mengurangi rasa nyeri menstruasi, serta meningkatkan gairah seksual.
Nah, apa saja 5 fakta-fakta ratus vagina berdasarkan manfaatnya yang perlu kamu tahu?

1. Membersihkan Organ Intim Wanita

Ratus vagina diyakini dapat membantu membersihkan organ intim wanita dari bakteri, jamur, serta sel kulit mati yang menumpuk di area tersebut. Berbagai macam bakteri dan jamur tersebut akan mati oleh uap air yang digunakan dalam proses treatment.
Tidak hanya itu, beberapa kandungan herbal yang digunakan juga bersifat antimikroba. Sehingga organ kewanitaan akan terjaga kebersihannya, serta memberikan aroma yang harum. Serta kebersihan tersebut akan lebih lama terjaga karena bakteri dan jamur tidak akan cepat tumbuh.

2. Merawat Organ Intim Wanita

Beberapa ramuan yang digunakan dalam ratus vagina memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan. Sifat bahan tersebut sangat bermanfaat bagi kesehatan vagina karena dapat membantu mengurangi peradangan serta merawat kesehatan organ intim wanita.
Sifat anti inflamasi tersebut juga biasanya digunakan untuk merawat kulit tubuh. Terapi spa ratus ini tentunya juga memberikan efek positif pada perawatan kulit vagina yang relatif lebih sensitif.

3. Mengurangi Nyeri Menstruasi

Ratus vagina dapat membantu mengurangi rasa nyeri menstruasi. Bahan herbal yang digunakan dapat membantu melancarkan sirkulasi darah dan meredakan peradangan.
Proses penguapan dengan suhu yang hangat juga sangat baik terhadap sirkulasi darah. Kondisi ini akan membuat menstruasi semakin lebih lancar, dan mengurangi rasa nyeri.

4. Meningkatkan Gairah Seksual

Beberapa orang mengklaim bahwa ratus vagina dapat meningkatkan gairah seksual. Gairah seksual ini dirangsang oleh campuran herbal yang digunakan. Manfaat ini pula yang membuat perawatan ini biasanya dilakukan oleh para wanita yang akan segera melangsungkan pernikahan.
Tidak hanya itu, ramuan ratus juga dipercaya memberikan manfaat terhadap kesuburan wanita. Sehingga diharapkan, para wanita yang melakukan tradisi ini akan segera mendapatkan momongan.

5. Mengencangkan Otot-otot Vagina

Ratus juga punya manfaat yang sangat baik terhadap otot-otot vagina yang sudah mulai kendor. Terutama bagi para wanita yang sudah menikah dan pernah melahirkan secara normal. Otot-otot organ kewanitaan tersebut pastinya mengalami perubahan secara signifikan.
Ratus mampu memacu otot-otot tersebut untuk kembali mengencang. Racikan bahan herbal yang digunakan dalam ratus dan juga penguapan yang dilakukan akan menstimulasi otot-otot vagina. Sehingga kondisi organ kewanitaan akan kembali seperti semula.
Kelima manfaat dari ratus ini bisa kamu buktikan sendiri di Woman & Woman Spa. Disini kamu akan menemui terapis berpengalaman yang pastinya akan memberikan perawatan terbaik.
Dari segi medis manfaat perawatan ratus memang masih banyak perdebatan, namun treatment ini merupakan warisan leluhur yang pastinya memiliki manfaat yang sangat baik. Terlepas dari pro dan kontra terkait ratus, treatment ini menjadi favorit bagi para wanita untuk mendapatkan relaksasi saat spa.

Jadi, rasakan relaksasi terbaik dengan perawatan ratus vagina bersama Woman & Woman Spa. Pesan dan dapatkan pelayanan terbaik untuk semua jenis treatment kecantikan sekarang juga.

WhatsApp