5 Jenis Rekomendasi Perawatan Rambut dan Kulit Kepala Sehat

March 3, 2024

Setiap wanita pasti mendambakan rambut yang indah dan sehat. Untuk mendapatkannya harus dilakukan perawatan rambut dan kulit kepala yang tepat. Namun, banyak yang bingung bagaimana cara melakukan perawatan tersebut, apalagi begitu banyak jenis perawatan yang ditawarkan oleh salon kecantikan. Tidak perlu khawatir, kami memberikan rekomendasi perawatan untuk rambut dan kulit kepala terbaik. Dengan perawatan ini rambut kamu bisa lebih halus, tidak kering, lembab, mudah diatur, berkilau, dan tumbuh dengan sehat.

  1. Creambath

Istilah ini sebenarnya hanya ditemukan di Indonesia saja, dan merupakan perawatan rambut alami yang diperkenalkan oleh Rudy Hadisuwarno pada 1974. Dia merupakan penata rambut profesional yang punya prestasi luar biasa. Metode perawatan untuk rambut dan kulit kepala ini terdiri dari pemberian krim rambut, kemudian di-steam, dan terakhir diberikan pijatan pada kepala, leher, hingga bahu. Perawatan ini sangat nyaman dan pastinya membuat setiap orang menyukainya. Manfaat dari perawatan ini mampu membuat rambut lebih lembab, memperkuat akar rambut, dan mengatasi permasalahan pada jenis rambut yang kering. Setelah melakukan creambath, rambut akan lebih sehat, dan mudah diatur.

  1. Hair Mask

Perawatan untuk mendapatkan rambut yang indah dan sehat selanjutnya adalah hari mask. Metode perawatan rambut rusak ini merupakan bentuk deep conditioning pada helai rambut. Produk yang digunakan untuk hair mask ini mengandung bahan dari minyak alami atau lipid dengan konsentrasi yang lebih besar daripada pemberian kondisioner biasa. Setelah pemberian masker rambut, harus didiamkan untuk beberapa waktu. Ada yang hanya tiga menit, dan ada yang hingga ditunggu semalaman. Manfaat dari metode pemberian masker rambut ini membuat rambut akan lebih sehat, mengobati rambut yang rusak, lebih lembut, berkilau, semakin lembab, dan kulit kepala semakin sehat.

  1. Hair Tonic

Metode perawatan rambut ini menggunakan jenis produk tertentu yang khusus digunakan untuk menata rambut. Produk hair tonic ini membuat penataan semakin mudah, membuat rambut bisa ditahan dalam posisi yang diinginkan, dan menjaga posisi rambut yang ditata lebih lama. Produk perawatan rambut ini mampu melembabkan rambut, melumasi kulit kepala agar lebih lembab, mengurangi rambut yang bercabang atau patah, dan mengurangi ketombe.

5 Jenis Rekomendasi Perawatan Rambut dan Kulit Kepala Sehat

  1. Hair Trimming

Jika dialihbahasakan memang berarti pemangkasan, namun metode ini tidak untuk mengubah style rambut kamu. Pemangkasan yang dilakukan hanya di bagian ujung-ujung rambut saja. Metode ini sangat efektif untuk mengurangi rambut yang rusak karena bercabang. Permasalahan rambut bercabang ini akan membuat rambut terlihat tidak menarik. Selain itu, rambut yang bercabang juga membuat kamu pasti kurang merasa nyaman. Memang tidak banyak orang yang melakukan metode ini. Karena dianggap tidak begitu banyak manfaat yang didapatkan. Padahal, perawatan ini cukup efektif dalam menjaga rambut agar terlihat lebih indah, mudah ditata, dan terjaga kelembabannya.

  1. Hair Serum

Perawatan untuk rambut yang satu ini dilakukan dengan melapisi permukaan rambut menggunakan produk khusus. Serum yang digunakan memiliki manfaat yang berbeda-beda untuk setiap jenisnya. Rambut dengan masalah kelembaban bisa memiliki formula tersendiri. Rambut yang bercabang, kering, bentuk keriting, kurang berkilau, kusut, dan jenis rambut lainnya menggunakan formula yang berbeda-beda. Tentunya manfaat dari metode perawatan rambut ini bisa disesuaikan dengan formula yang digunakan. Metode ini pun sangat efektif untuk mengatasi berbagai masalah rambut secara lebih cepat.

Itulah 5 jenis rekomendasi perawatan rambut dan kulit kepala agar lebih indah dan sehat. Lakukan metode perawatan ini dengan tepat di tempat yang tepat, agar kamu bisa mendapatkan rambut indah yang diidam-idamkan. Kamu bisa berkunjung ke WWSpa untuk melakukan perawatan rambut sekaligus spa loh, yuk segera booking!

WhatsApp